Saran

    Philips Buka Galeri Pencahayaan Pertama di Lombok

    April 11, 2015

    Lombok, Indonesia – Philips Indonesia, pemimpin di bidang pencahayaan, membuka Philips Home Lighting Store pertama di Mataram, Lombok hari ini. Galeri pencahayaan ke 23 di Indonesia dan kedua yang dibuka tahun ini menandai pergerakan signifikan Philips untuk memperluas bisnis pencahayaan di seluruh Indonesia. Galeri ini akan memberikan pengalaman berbelanja one-stop-shopping yang unik dan saran dari ahli untuk solusi pencahayaan Philips yang inovatif bagi pelanggan.

     

    “Pertumbuhan sektor bisnis dan perhotelan yang luar biasa di Lombok membuat Mataram menjadi pilihan terbaik untuk lokasi Home Lighting Store terbaru kami,” ujar Chandra Vaidyanathan, Senior Vice President & Country Manager Philips Lighting Indonesia. “Lombok muncul sebagai salah satu kota tujuan wisata utama. Kami sangat bersemangat untuk dapat mendukung pertumbuhan pulau ini dengan memberikan solusi pencahayaan yang inovatif bagi sektor perhotelan, juga untuk rumah dan tempat usaha.”

     

    Philips Home Lighting Store yang baru menyasar para perancang interior, kontraktor, pemilik vila, hotel dan pemilik rumah dengan solusi pencahayaan dekoratif berteknologi canggih dan hemat energi, yang dapat memenuhi kebutuhan spesifik pelanggan. Ragam koleksi yang tersedia akan menarik bagi semua orang, mulai dari pelanggan individual yang ingin memperbaharui suasana di rumahnya hingga perancang hotel dan vila yang ingin menciptakan suasana mengundang bagi para tamu. Pelanggan juga akan menikmati keuntungan dari pencahayaan yang atraktif, tahan lama dan hemat energi yang menjadi ciri solusi pencahayaan Philips.

     

    “Philips menepati janji untuk membawa inovasi bermakna yang dapat meningkatkan kehidupan manusia melalui pengembangan solusi pencahayaan yang dapat mengurangi konsumsi energi secara signifikan dan memberikan penghematan listrik substansial di rumah, tempat usaha dan ruang publik,” lanjut Chandra. “Tentu saja kami terus menjaga kualitas terbaik pada semua solusi pencahayaan yang kami miliki untuk dapat menciptakan suasana yang sempurna dalam berbagai penataan.”

     

    Di Philips Home Lighting Store, pelanggan dapat berkonsultasi dengan ahli pencahayaan Philips mengenai produk-produk yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Pelanggan dapat membawa rancang bangunan dan foto dari tempat tinggal atau ruang kerja mereka agar para ahli dari Philips dapat membantu untuk merencanakan aplikasi pencahayaan yang dibutuhkan. Galeri pencahayaan ini memiliki lebih dari 300 luminer dalam lima tema yang menginspirasi yaitu: contemporary, modern, expressive, classic dan historical.

     

    Philips Home Lighting Store seluas 75 meter persegi ini terletak di Depo Jaya Bangunan Lombok, Jalan Brawijaya No.112, Sweta, Mataram, 83236. Telp: 0370-673456.

     

    Untuk informasi lebih lanjut mengenai Philips Lighting, kunjungi website kami: www.philips.co.id, atau like di Facebook www.facebook.com/PhilipsLightingIndonesia dan ikuti kami di Twitter @Philips_ID, atau hubungi Philips Care 0800-10-LAMPU (52678).

     

    Untuk informasi lebih lanjut, mohon hubungi:

    Niken Suryo Sofyan

    Corporate Communications Manager, PT Philips Indonesia

    Tel: +62 21 2965 1333

    E-mail: Niken.Suryo.Sofyan@signify.com

     

    Chandrawati A. Hadisumarto 

    Account Manager, Prisma Public Relations

    Tel. +62 21 830 3322 

    E-mail: chandra@prismapr.co.id

    Tentang Royal Philips:

    Royal Philips (NYSE: PHG, AEX: PHIA) adalah perusahaan di bidang kesehatan dan kesejahteraan yang memfokuskan untuk meningkatkan kehidupan masyarakat melalui inovasi di bidang Kesehatan, Gaya Hidup Konsumen dan Pencahayaan. Berkantor pusat di Belanda, pada tahun 2014 Philips membukukan  penjualan sebesar EUR 21,4 miliar dan mempekerjakan sekitar 105,000 karyawan dengan penjualan dan pelayanan di lebih dari 100 negara. Perusahaan ini adalah pemimpin  dalam perawatan jantung, perawatan akut dan perawatan kesehatan di rumah, solusi pencahayaan dengan penggunaan energi yang efisien dan aplikasi pencahayaan yang baru, juga alat cukur dan perawatan pria serta kesehatan mulut. Berita mengenai Philips dapat dilihat di www.philips.com/newscenter.